Alhamdulillah akhirnya kami bisa memberikan solusi instalasi jaringan untuk perusahaan banking konsultan ini, yaitu meliputi ;
- Instalasi jaringan LAN
Diawali dengan permintaan untuk pemisahan ip address perdepartement, sehingga antara departement satu dengan yang lain terpisah.
- Konfigurasi router Mikrotik via Biznet dengan PPOE
Link menggunakan jalur FO dari Biznet, dengan model dial menggunakan Mikrotik
- Konfigurasi firewall untuk DMZ
Firewall dipakai untuk melindungi server seperti Email server, Web server dan server yang lain dengan memakai ip private, Server-server tersebut bisa diakses dari internal maupun dari luar atau internet.
- Konfigurasi firewall policy network internal
Firewall internal dipakai untuk memanage akses hanya ip address tertentu saja yang bisa akses server atau internet yang dikehendaki.
- Pointing Web Server, Email server dan server lainnnya
Pointing ini dikarenakan adanya pemindahan DNS ke ISP lain.